Jalan Utama GOR Hasanuddin HM Diaspal

Banjarmasin, Duta TVGelanggang Olahraga (GOR) Hasanuddin HM di Kota Banjarmasin kini mulai berbenah. Sejumlah fasilitas yang sebelumnya rusak dan kurang layak guna satu per satu diperbaiki.

Perbaikan meliputi pengaspalan di area sekitar GOR hingga pembenahan kolam yang selama ini menjadi fasilitas pendukung aktivitas olahraga masyarakat.

Sebelumnya, kondisi GOR Hasanuddin HM terbilang memprihatinkan. Banyak bagian jalan yang berlubang dan rusak sehingga mengganggu kenyamanan pengguna. Tak hanya itu, kawasan ini juga kerap tergenang air saat pasang.

Pengelola GOR Hasanuddin HM, Zulhaidir, menyebut perbaikan ini dilakukan berkat dukungan sarana dan prasarana dari pemerintah provinsi. Menurutnya, langkah perbaikan dan pemeliharaan ini bersifat mendesak atau urgent, mengingat fungsi GOR sebagai ruang publik yang digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat, khususnya keolahragaan.

“Kita disupport sarana dan prasarana, sudah dilakukan perbaikan dan pemeliharaan area GOR Hasanuddin. Sudah ada pengaspalan dan juga perbaikan kolam. Harapan kita, layanan kepada masyarakat bisa lebih bagus lagi. Perbaikan ini memang urgent, karena kalau air pasang, kawasan ini sering tergenang,” ujar Zulhaidir.

Dengan adanya perbaikan ini, pengelola berharap GOR Hasanuddin HM dapat kembali menjadi pusat aktivitas olahraga dan rekreasi yang nyaman, aman, serta representatif bagi masyarakat Banjarmasin.

Selain meningkatkan kenyamanan, perbaikan ini juga diharapkan mampu mendorong minat masyarakat untuk lebih aktif berolahraga.

Reporter: Nina Megasari

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *