Gelombang Besar di Laut, Sapi Kurban Terlambat Datang
DUTA TV BANJARMASIN – Pasokan hewan kurban sapi di Banjarmasin mengalami keterlambatan kedatangan yang banyak berasal dari daerah Jawa, Madura, dan Nusa Tenggara Timur. Pasalnya kondisi gelombang di laut yang cukup tinggi sangat membahayakan untuk membawa ratusan hewan sapi.
Padahal beberapa hari yang lalu pengiriman sudah sempat dilakukan, namun karena gelombang tinggi  kapal pembawa sapi terpaksa kembali ke daerah asal Kangean, Madura.
Untuk sapi yang sudah berada di rumah pemotongan hewan Basirih ada 200 ekor. Rencananya Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan kota Banjarmasin akan mendatangkan 2000 ekor sapi lagi yang berasal dari luar daerah dan juga lokal untuk memenuhi kebutuhan saat hari raya Idul Adha.
“Persiapan Idul Adha ada masuk 200 ekor sapi, dalam artian karena bulan ini gelombang besar kendala pendistribusian, yang jelas kita distrbusi dari Jawa dan lokal, untuk nantinya kita masih belum tau lagi, yang jelas yang akan datang sekitar 2000 an, yang jelas pendistribusian ini sangat terlambat, diharapkan ya paling tidak sebelum akhir bulan ini sudah datang,†terang Lauhem Mahfuzi Kadis Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan kota Banjarmasin.
Ditargetkan 600 ekor sapi dari Madura akan sampai pada Selasa (30/07/2019) sisanya, akan dikirim dari daerah Nusa Tenggara Timur, Bima, dan juga Tanah Laut, ribuan ekor sapi tersebut nantinya akan dibagikan ke 14 juragan yang berdagang di lokasi RPH.
Â
Reporter : Zein Pahlevi