FEB Expo Ajang Mahasiswa Berwirausaha

Banjarmasin, DUTA TV Puluhan stand meramaikan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat (FEB ULM) Expo 2023 yang dilaksanakan Senin pagi. Tak hanya menjual produk UMKM, kegiatan tersebut juga memasarkan kuliner lokal.

FEB Expo digelar di halaman kampus Ekonomi Bisnis Universitas Lambung Mangkurat.

Selain menyediakan sedikitnya 50 stand, acara tahunan miliknya himpunan mahasiswa jurusan managemen ini juga diisi dengan live musik dan penanaman pohon bersama.

Kegiatan berupa bazar ini diadakan untuk menjadi sarana implementasi teknik pemasaran dan wirausaha. Karenanya, stand – stand diisi dengan produk UMKM, jajanan lokal, serta jajanan kekinian.

“Event ini untuk harlah 26 tahun fakultas kami, disini ada beberapa jajanan, dari mahasiswa yang berwirausaha,”ujar Muhammad Soeb Alfian, Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Juruan Manajemen FEB ULM.

“Ini untuk mendidik mahasiswa berwirausaha, prodi kita Ekonomi unggulan kita wirausaha, kedepannya kalau dia lulus bisa mereka jadi pengusaha,”kata Muhammad Saleh, Wakil Dekan III FEB ULM Banjarmasin.

Expo ini sendiri bentuk penyaluran kreatifitas mahasiswa yang akan berlangsung hingga Sabtu mendatang.

 

Reporter : Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *