Dispora Perkuat Sinergitas Pemuda Lewat Temu OKP

Kabupaten Banjar, DUTA TV — Menjalin kekompakkan antar organisasi kepemudaaan, Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan, menggelar temu OKP, di Kiram Park, selama 3 hari.

Sedikitnya 102 pemuda dari 21 organisasi berkumpul dan berbaur untuk berdiskusi dan tukar pengalaman seputar program masing-masing organisasinya.

Pertemuan ini digagas dalam rangka meningkatkan kerjasama dan sinergitas mendukung visi dan misi Gubernur Kalsel, yang salah satunya adalah mengembangkan sumber daya manusia berbudi pekerti luhur dan berdaya saing. Dalam kegiatan ini, para pemuda diajak berkemah, serta mengunjungi destinasi UMKM yang ada di kawasan Banjarbaru.

Plt Kabid Pengembangan Pemuda Dispora Kalsel mengatakan, kegiatan ini juga dirangkai dengan focus grup discussion. Kegiatan ini diharapkan dapat mempersiapkan generasi muda untuk mampu mengelola kegiatan organisasinya masing-masing, meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pengurus OKP sebagai bakal calon pemimpin, serta yang paling utama adalah menjalin silaturahmi dan hubungan baik antar OKP.

“Pertemuan antar organisasi kepemudaan yang jumlahnya 21 OKP dimana masing-masing OKP mengirimkan 5 anggota dari Okpnya tapi ada satu dari gereja cuman 2 orang jadi 102 orang tujuannya menyamakan persepsi antar OKP mendukung visi misi Gubernur Kalsel mengembangkan SDM yang berkualitas dan berbudi luhur kegiatan yang dilaksanakan menciptakan kekompakan hari ini juga kunjungan ke UMKM yang ada di kota Banjarbaru yaitu kampung pejabat dan kampung pelangi setelah kegiatan itu kita focus group discussion bagaimana tanggapan OKP setelah melihat tentang UMKM yang ada di kampung pejabat dan pelangi,” kata Muhammad Anugrah, Plt Kabid Pengembangan Pemuda Dispora Kalsel.

Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Dispora Kalsel, ditandai dengan pengalungan tanda peserta. Kegiatan juga diisi dengan beberapa agenda salah satunya olahraga Zumba.

Reporter : Evi Dwi Herliyanti

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *