Dinas Pemadam Kebakaran Evakuasi Ular Sanca Batik Hampir Empat Meter Yang Terjebak Jaring

Martapura, DUTA TV — Reza salah satu warga desa Tambangan menemukan seekor ular sanca batik berukuran besar, yang terlilit jaring di bagian kepala Rabu (09/03/2022) pagi.
Ular yang masuk dalam satwa dilindungi ini, berusaha melepaskan diri dari jeratan jaring, namun karena gerakan tersebut, kepala ular semakin kencang terjerat tali jaring dari bahan nilon.
Karena tidak berani mengevakuasi, hal itu dilaporkan ke Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Banjar.
Dibawah komandan regu tiga Jamaluddin merespon laporan warga, meluncur untuk melakukan evakuasi sekalugus penyelamatan binatang melata endemik Indonesia ini.
Sekitar satu jam menggunakan alat bantu evakuasi ular, regu tiga Dinas Pemadam Kwbakaran berhasil mengevakuasi ular sepanjang 3,65 meter tersebut.
Sebagai langkah penyelamatan, ular yang masuk ukuran besar itu, diserahkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan di Kota Banjarbaru, sebelum dilepas liarkan ke lokasi yang jauh dari pemukiman manusia.
Reporter : Tarida Sitompul