Di Penghujung Masa Jabatan Sudian Noor Tetap Perhatikan Generasi Qur’an

Tanah Bumbu, Duta TV – Setelah melaksanakan silaturrahmi bersama Kepala Desa beserta Ketua TP PKK Desa se-Kecamatan Kusan Hilir, Bupati Tanah Bumbu H Sudian Noor didampingi Ketua TP PKK Tanah Bumbu Hj. Sadariah melanjutkan kunjungan ke Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) di Desa Juku Eja Kecamatan Kusan Hilir, Selasa (03/02/21).

Saat tiba di TPA, Bupati beserta Isteri disambut oleh para guru dan anak-anak pelajar TPA dan juga warga setempat.

Dalam kesempatan tersebut Bupati H Sudian Noor bersama Isteri menyampaikan himbauan tentang protokol kesehatan kepada anak-anak sekaligus membagikan masker dan handsanitizer.

Berita Lainnya

Selain itu Sudian Noor juga membagikan 1 unit sepeda kepada anak yang berhasil menghafalkan surah yang diminta Bupati.

Nabila (11) salah satu siswi yang berhasil membacakan ayat kursi yang diminta oleh Bupati dengan lancar, kemudian Bupati Sudian Noor memberikan 1 unit sepeda kepada Nabila.

Sudian Noor mengatakan, pemberian 1 unit sepeda ini guna memberikan motivasi kepada seluruh anak anak agar lebih semangat dalam menghapal ayat ayat suci Al Qur’an serta mengamalkannya isi dan kandungannya dalam kehidupan sehari hari

“Semoga hadiah yang diterima Nabila ini bisa menjadikan motivasi semangat untuknya agar lebih giat lagi dalam mempelajari Al Quran,” pungkas Sudian Noor.(Wn)

RLPPD Kabupaten Tanah Bumbu Tahun Anggaran 2020

[smartslider3 slider="18"]

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *