Cegah Sebaran Covid, Paguyuban Pedagang Pasar Baru Disinfektan Pertokoan

DUTA TV BANJARMASIN Sejumlah petugas melakukan penyemprotan cairan disinfektan dibeberapa sudut pertokoan di Pasarbaru Banjarmasin, jalan Pangeran Samudera Sabtu (02/04) pagi. Selain menyisir lorong-lorong pertokoan, petugas juga menyemprotkan disinfektan di jalur lalu lintas atau jalan–jalan yang kerap dilalui warga.

Aksi ini sendiri dilakukan oleh paguyuban pedagang pasar baru banjarmasin yang ingin ikut serta membantu pemerintah dan Polda Kalsel menjalankan maklumat Kapolri, dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di kota Banjarmasin.

Selain penyemprotan, paguyuban Pasar Baru juga membagikan masker, hand sanitizer, tempat pencuci tangan, serta paket sembako kepada warga kurang mampu yang terdampak Covid-19.

“Kita lakukan penyemprotan, penyerahan tempat cuci tangan, masker dan sebagainya. Kami sangat mendukung pemerintah,” ucap Alan ketua paguyuban Pasar Baru Banjarmasin.

Tak hanya itu, masyarakat juga dihimbau  khususnya kepada para pedagang, pengunjung dan petugas parkir di kawasan Pasar Baru, agar berperan serta membantu pemerintah dan jajaran Polri, TNI sejak diberlakukannya PSBB di Banjarmasin.

Tim Liputan

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *