Bekali Anak dengan Ilmu Pengetahuan

Banjarmasin, DUTA TV — Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor mengatakan, semua pihak harus bergotong royong dalam memberikan pengayoman dan edukasi kepada anak.

Bekal  paling  berharga yang harus disiapkan untuk.masa depan  anak adalah ilmu pengetahuan

Pasalnya, usia anak adalah generasi emas untuk kemajuan.bangsa di masa mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor usai membuka Temu Forum Anak Daerah (FAD) Provinsi Kalimantan Selatan di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, Senin (4/10/2021).

Gubernur yang akrab disapa Paman Birin ini mengatakan, yang terjadi di masa akan datang merupakan gambaran di saat ini. Bagaimana anak-anak memperoleh ilmu pengetahuan dan pendidikan atau tidak.

“Apabila mereka anak-anak kita bekali ilmu pengetahuan, Insya Allah bisa beradaptasi sesuai zamannya. Inilah tugas kita sebagai orangtua memberikan pendidikan dan pembelajaran kepada anak,” katanya.

Paman Birin menuturkan, Temu Forum Anak Daerah ini menjadi bukti kepedulian kita terhadap anak-anak dan untuk memberikan yang terbaik.

“Terbaik yang dimaksud adalah lebih baik kita memberikan ilmu kepada anak daripada memberikan harta. Harta bisa habis, tetapi ilmu pengetahuan takan pernah habis, ilmu akan terus berguna untuk masa depan,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlinduan Anak (PPPA) Provinsi Kalimantan Selatan, Husnul Hatimah mengatakan, Temu Forum Anak Daerah yang sejak 2016 dilaksanakan dan pada tahun 2020 sempt tidak dapat terlaksana karena pandemi. Akhirnya di tahun 2021 ini bisa kembali dijalankan.

“Walau masih dalam suasana pandemi kita masih dapat menggelar Forum Anak Daerah ini dengan perwakilan di tiap 13 kabupaten kota,” katanya.

Ia menuturkan, pelaksanaan ini tetap menerapkan protokol kesehatan dengan membatasi peserta yang ikut dalam forum.

“Kalau sebelum pandemi ada perwakilan 20 orang. Sekarang hanya berani 5 orang untuk mengurangi kerumunan,” ucap Husnul.

Ia menyampaikan, tujuan dari forum ini ingin mengembangkan dan meningkatkan kreatifitas, wawasan serta pengetahuan anak-anak sebagai 2P atau Pelopor dan Pelapor.

“Pelapor ialah apabila ada teman sebayanya yang mendapatkan kekerasan atau hak tidak terpenuhi agar dapat melapor dan pelopor anak yang memiliki kemampuan dapat lebih meningkatkan kreatifitas, kemampuan, skill dalam mengembangkan ilmu dan wawasan,” katanya.

Husnul berharap, apa yang diperoleh oleh anak-anak yang forum ini dapat mengembangkan dan menyampaikan kepada teman-teman sebayanya didaerah.

“Semoga mereka dapat memgembangkan lagi apa yg mereka dapat dari sini dan membagikannya didaerah masing-masing,” pungkasnya. (End/Adpim)

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *