Bapas Kelas I Banjarmasin Ajak Pokmas Lipas untuk Pembentukan Rumah Singgah

Banjarmasin, Duta TV Bapas Kelas I Banjarmasin menggelar rapat koordinasi (rakor) pembentukan Rumah Singgah Griya Abhipraya di salah satu hotel Banjarmasin, Rabu kemarin (26/07/2023).

Kegiatan itu juga bekerjasama dengan sejumlah Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan atau Pokmas Lipas, dan dihadiri perwakilan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.

Kegiatan itu bertujuan untuk mendukung Rumah Singgah Griya Abhipraya yang nantinya akan berfungsi sebagai tempat warga yang mendapat putusan pidana pengawasan dan kerja sosial.

Keberadaan Rumah Singgah tersebut juga sudah dirancang dalam Undang-Undang KUHP Nomor 1 Tahun 2023. Sedangkan untuk penerapannya, rencananya akan dilaksanakan pada tahun 2026 mendatang.

Diketahui, Bapas Kelas Satu Banjarmasin telah meresmikan penetapan gedung eks Kantor Imigrasi sebagai Griya Abhipraya pada akhir Desember 2022 lalu. Saat itu, pencanangan dilakukan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi.

Reporter: Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *