Bantuan Sosial Bisa Jadi Lapangan Pekerjaan Bagi Masyarakat

DUTA TV BANJARMASIN – Puluhan pemilik Kelompok Usaha Bersama (KUBE) di kota Banjarmasin mengikuti kegiatan pembinaan penanganan bantuan sosial untuk fakir miskin di Aula BKD Diklat Kota Banjarmasin, Selasa (29/10) siang.
Kegiatan itu dilakukan oleh Dinas sosial kota Banjarmasin yang bekerja sama dengan Kementrian Sosial Republik Indonesia.
Di kota Banjarmasin sendiri terdapat 20 KUBE yang telah berkembang, yang mana dalam satu kelompoknya berisikan 10 kepala keluarga.
“Visi misi pak wali untuk membuka lapangan kerja baru, harus kita tingkatkan. Sejalan dengan program pemerintah pusat, kita ingatkan warga kota memanfaatkan. Ada 20 kelompok, setiap kelompok 10 orang,â€terang Iwan Ristianto, Kepala Dinas Sosial Kota Banjarmasin.
Direktur Penanganan Fakir Miskin Wilayah II Kementrian Sosial Republik Indonesia, I Wayan Wirawan menilai, masyarakat harus merubah pola berpikir mereka terkait bantuan sosial.
“Umumnya masyarakat kurang mendapat sentuhan tenis bagaimana mengelola bantuan oleh KUBE secara bersama. Kerja berkelompk dapat efek luar biasa, itu kan sedikit mengurangi beban pengeluaran. Jumlahnya per kk 110 ribu. Tahun depan jadi 150, ini penting sekali. Kalau dikelola dengan baik, akan tumbuh sebagai embrio koperasi. Mind set yang perlu dirubah di masyarakat yakni bekerja untuk mendapat hasil dari yang tidak mengerti menjadi mengerti, dia berupaya mampu menambah penghasilan keluarga,â€kata Wayan Wirawan.
Penyaluran bantuan sosial dalam program penanganan fakir miskin rencananya akan mulai diberlakukan pada awal tahun.
Dari 5 kecamatan,  kegiatan ini diikuti 4 kecamatan yang ada di kota Banjarmasin yakni Kecamatan Banjarmasin Tengah, Banjarmasin Barat,  Banjarmasin Timur serta Banjarmasin Utara.
Reporter : Nina Megasari