Banjarmasin KLB Covid-19, PDP Jadi 4 Orang

DUTA TV BANJARMASIN – Status Kejadian Luar Biasa atau KLB ditetapkan di wilayah kota Banjarmasin, terkait penyebaran corona virus disease atau COVID-19.

Data terbaru per Selasa (24/03) siang menyebutkan jumlah Pasien Dalam Pengawasan atau PDP di kota seribu sungai bertambah menjadi 4 orang, 54 orang dalam pengawasan (ODP) dan 699 Orang Dengan Rentan atau ODR.

Ketua tim gugus tugas COVID-19 Banjarmasin Machli Riyadi, status tanggap darurat serta KLB ditetapkan kemaren, sehingga semua komponen dimintakan kewaspadaan penyebaran virus corona.

“Status naik dari kemarin menjadi tanggap darurat, dan Banjarmasin sudah kategori Kejadian Luar Biasa,” ujarnya.

Komisi IV DPRD kota Banjarmasin juga meminta komponen yang tergabung dalam gugus tugas agar membatasi pintu masuk di pelabuhan, guna memutus mata rantai penularan virus corona.

“Saya minta Dinkes untuk puskesmas Pelambuan untuk lebih waspada. Batasi kapal sandar dipelabuhan, misal kapal tagbout yang sandar dari Surabaya itu kan zona merah, batasi kegiatan dilingkup pelabuhan, serta kordinasi,” ucap Matnor Ali ketua Komisi IV DPRD kota Banjarmasin.

Peran serta masyarakat diminta juga dapat membantu upaya pemerintah, dalam memutus mata rantai sebaran, diantaranya dengan berprilaku hidup bersih dan sehat membatasi kontak fisik dan berdiam dirumah hingga kondisi sudah dianggap pihak berwenang sudah kondusif.

Reporter : Fadli Rizki

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *