Antisipasi Banjir, Pemko Fokus Lakukan Perbaikan dan Pengerukan
Banjarmasin, DUTA TV — Alat berat berupa eksavator masih terlihat di kawasan A Yani KM 3, kelanjutan program normalisasi sungai saat ini memang fokus pada pengerukan dan perbaikan jembatan di kawasan A Yani.
Sebelumnya normalisasi sungai sendiri sempat terhambat selama beberapa bulan karena keterbatasan anggaran.
Selain pengerukan dan perbaikan jembatan, ada beberapa pengerjaan yang akan dilakukan oleh Pemko Banjarmasin, seperti perbaikan atau pembangunan siring di sekitar Pasar Kuripan yang sebelumnya ada bangunan ruko.
Pengerjaan tersebut juga sebagai antisipasi banjir, pasalnya saat ini curah hujan di Banjarmasin cukup tinggi dan dikhawatirkan akan terjadi banjir besar seperti awal tahun 2021 kemarin.
“Sudah mulai dikerjakan sesuai dengan lelang ada pemenangnya, termasuk perbaikan pada jembatan yang dibongkar kemarin ada 5 titik yang akan dikerjakan, di Veteran sungai guring dan sekitarnya untuk antisipasi banjir,” kata Ibnu Sina, Wali Kota Banjarmasin.
Sebelumnya, pihak Pemko dan masyarakat peduli lingkungan melakukan pengerukan pada beberapa titik di Sungai Veteran, Sungai Guring, sungai di kawasan A Yani.
Reporter : Zein Pahlevi