Akta Kelahiran & KK Sekarang Bisa Cetak Mandiri

DUTA TV BANJARMASIN – Di musim pandemi Covid-19 ini hampir seluruh layanan administrasi kependudukan di Disdukcapil kota Banjarmasin dibuka via online.

Aktifitas tatap muka dan pertemuan antara warga dan petugas dipangkas, hanya terlihat selebaran serta papan sosialisasi teknis kepengurusan.

Hal itu juga sejalan dengan kebijakan baru dari kementrian dalam negeri, dalam kepengurusan berkas administrasi kependudukan kartu keluarga dan akta kelahiran yang bisa dicetak secara mandiri.

Masyarakat yang berurusan dan sudah lengkap berkasnya akan diberikan file bentuk PDF dan tinggal print out atau cetak sendiri diperangkat computer.

“Mencetak sendiri mereka kirim data melalui Email, dilengkapi dengan syaratnya, dibalas, silahkan print out dirumah, lewat email, sekarang mudah, artinya pemerintah tidak ada lagi istilah blanko habis, namun tidak familiar, belum sosialisasi,mereka yang berurusan sudah jalan dan sudah cetak, tidak ada biaya, tidak dipungut biaya, termasuk KTP bisa pakai PDF,” tutur Khairul Saleh Kepala Disdukcapil Kota Banjarmasin

Khairul Saleh Kepala Disdukcapil Kota Banjarmasin
Khairul Saleh Kepala Disdukcapil Kota Banjarmasin

Sementara perihal keaslian Khairul Saleh menambahkan, berkas sudah dilengkapi QRC atau quick respon code serta tanda tangan elektronik, sehingga keabsahan untuk proses kepengurusan kependudukan dapat dijalankan sesuai peruntukkan.

Reporter : Fadli Rizki

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *