Gubernur Kalsel dan Kapolda Jenguk Adel–Jailani, Pastikan Proses Pemulihan di RS Bhayangkara

Banjarmasin, Duta TVPerhatian dan kepedulian terhadap dua kakak beradik yatim piatu, Felina Delfi atau Adel dan adiknya Jailani, terus mengalir.

Gubernur Kalimantan Selatan H. Muhidin bersama Kapolda Kalsel Irjen Pol. Rosyanto Yudha Hermawan meninjau langsung kondisi kesehatan keduanya di RS Bhayangkara Banjarmasin.

Kunjungan yang berlangsung Kamis siang ini turut didampingi Ketua TP PKK Kalsel Hj. Fathul Jannah serta Ketua Bhayangkari Polda Kalsel Yennie Rosyanto Yudha.

Rombongan menyambangi ruang perawatan Atidhira untuk memastikan proses pengobatan Adel dan Jailani berjalan dengan baik.

Dalam suasana penuh empati, gubernur dan kapolda menyapa serta berinteraksi langsung dengan Adel dan Jailani. Keduanya tampak ceria dan menunjukkan perkembangan kondisi yang semakin membaik setelah menjalani perawatan intensif dari tim medis.

Gubernur Kalsel H. Muhidin mengaku bersyukur atas progres kesehatan Adel dan Jailani, serta berharap keduanya dapat segera pulih sepenuhnya.

Sementara itu, Misrawati, nenek Adel dan Jailani, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan berbagai pihak.

Diketahui, Adel dan Jailani mengalami gangguan kesehatan sejak orang tua mereka meninggal akibat kecelakaan tiga tahun lalu.

Perhatian pemerintah bermula saat kunjungan penyaluran bantuan banjir di Martapura Barat, yang kemudian berlanjut pada komitmen pengobatan hingga tuntas.

Reporter: Mawardi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *