Luncurkan Film Animasi Maskot Kastura dan Resmikan Taman Tematik Ramah Disabilitas

Banjarbaru, Duta TV — UPTD Kebun Raya Banua merayakan hari jadinya yang ke-9 melalui sebuah rangkaian kegiatan yang digelar di Nature Exhibition Kebun Raya Banua, (10/12/25) Selasa.

Salah satu agenda istimewa dalam perayaan ini adalah peluncuran film animasi pendek maskot “Kastura”. Film berdurasi 19 menit tersebut merupakan hasil karya siswa SMKN 2 Banjarmasin.

Film animasi ini menggambarkan upaya Kastura, sebagai maskot Kebun Raya Banua, dalam menyelamatkan Banua dari kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh penebangan hutan dan pertambangan ilegal.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Hasnuryadi Sulaiman, melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Mursyidah Aminy, serta Deputi Bidang Pemanfaatan dan Inovasi Badan Riset dan Inovasi Nasional, R. Hendrian.

Dalam sambutannya, Mursyidah Aminy menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada seluruh jajaran Kebun Raya Banua atas berbagai capaian yang telah diraih, dengan menambah koleksi dan fasilitas, sekaligus memperkuat perannya sebagai pusat pengetahuan dan pelestarian keanekaragaman hayati khas daerah kita.

Tahun ini, Kebun Raya Banua juga berhasil meraih predikat terbaik pertama secara nasional dalam penilaian pengelolaan dan pembangunan kebun raya se-Indonesia oleh BRIN.

Reporter: Mawardi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *