Siswa Pemegang Kartu KIP Senang Diterima di SMAn 4 Banjarbaru
Banjarbaru, DUTA TV — Sedari pagi, ratusan siswa baru yang dinyatakan lolos seleksi penerimaan peserta didik baru atau PPDB/, memadati halaman sekolah di SMAN 4 Banjarbaru, yang berada di kawasan Jalan Sriwijaya Landasan Ulin.
Mereka datang untuk melakukan registrasi daftar ulang di hari ke 3 atau hari terakhir pendaftaran, PPDB online jenjang SMA tahun pelajaran 2024-2025.
Menurut kepala SMAN 4 Banjarbaru, Sumini, dari total 350 kuota PPDB di SMAN 4 Banjarbaru, ada puluhan siswa tidak mampu, pemegang kartu indonesia pintar, KIP dan siswa inklusi berkebutuhan khkhusu, mendaftar ulang diterima melalui jalur afirmasi.
“Dari kuota PPDB di SMAN 4 Banjarbaru 350 siswa, terdapat puluhan siswa kategori tidak mampu dan siswa inklusi berkebutuhan khusus, daftar ulang menggunakan KIP melalui jalur afirmasi, ” Kata Sumini.
Sementara Melda Alicia dan Syarif Hidayat, dua diantara siswa pemegang kartu KIP mengaku sangat senang bisa diterima bersekolah di SMAN 4 Banjarbaru untuk melanjutkan pendidikannya di sekolah negeri.
“Tidak menyangka bisa diterima sekolah di SMAN 4 Banjarbaru, ” Ucap Melda Alicia
Peserta didik baru yang dinyatakan lolos PPDB di online di SMAN 4 Banjarbaru, usai melakukan registrasi daftar ulang, Selanjutnya akan mengikuti psiko test atau test bakat dan kepribadian.
Reporter : Suhardadi