Hasnur Kembalikan Formulir Pendaftaran ke DPD Partai Golkar Kalsel

Banjarmasin, DUTA TV — Bersama dengan puluhan anggota simpatisan, rombongan tim dari Hasnuryadi Sulaiman, mendatangi Kantor DPD Partai Golkar Kalsel, Sabtu pagi (18/05).

Rombongan tim yang dipimpin oleh Khalikin Noor tersebut, bertujuan mengembalikan formulir pendaftaran dari Hasnuryadi Sulaiman sebagai Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur dari partai Golkar.

Formulir tersebut diterima langsung oleh Wakil Ketua DPRD Golkar, Fitri Ripani beserta bendahara partai Golkar, Basuni di Aula Gedung DPD Golkar Kalsel.

Khalikin menjelaskan pengembalian berkas formulir lengkap dengan persyaratan ini dilakukan sebagai bentuk keseriusan dari putra Haji Abdussamad Sulaiman untuk terjun dalam Pilkada tahun ini, sesuai arahan dari DPP Partai Golkar.

“Jadi kita hari ini mengembalikan serta atau dokumen pendaftaran sebagai Gubernur atau Wakil Gubernur. Jadi ini bentuk keseriusan Hasnur sebagai Kader Golkar karena sesuai dengan arahan dari DPP untuk bisa memperbanyak dukungan dan koaliasi,” kata Khalikin Noor, Perwakilan Hasnuryadi Sulaiman.

“Jadi hari ini ada pengembalian formulir dan kita tau Hasnur ini Kader kita dan sudah 3 periode di DPRD. Kita harapkan agar bisa sukses dan berhasil,” ucap Fitri Rifani, Wakil Ketua DPD Golkar Kalsel.

DPD Golakar Kalsel ‘Koleksi’ 5 Pendaftar

Sementara itu, di hari terakhir pendaftaran atau hingg Sabtu siang, DPD Partai Golkar sudah menerima sebanyak 5 orang bakal calon yang mendaftar di DPD Partai Golkar.

5 orang tersebut yakni Raudatul Jannah atau Acil Odah, Akhmad Rozanie, Zairullah Azhar, Nasrullah dan terakhir yakni Hasnuryadi Sulaiman.

“Hingga hari ini ada sekitr 5 calon yang mendaftar dan hari ini Hasnur yang mengembalikan formulir pendaftaran. Iya sampai jam 16.00 kita tunggu. Ada Acil Odah, Zairulah, Rizanie, Nasrullah dan terkahir Hasnuryadi,” ungkap H Basuni, Bendahara DPD Golkar Kalsel.

DPD Partai Golkar membuka pendaftaran hingga Sabtu sore atau pada pukul 16.00 wita, untuk menunggu siapa yang akan mendaftar dan mengembalikan formulir langsung.

Reporter : Ade Yanuar

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *