Polisi Ciduk Begal Viral di Depan PTAM Bandarmasih
Banjarmasin, DUTA TV — Rekaman CCTV yang menunjukan aksi pembegalan yang dilakukan seorang lelaki berinisial H alias AN di Depan Kantor PTAM Bandarmasih belum lama tadi.
Dalam video tersebut, terduga yang diketahui merupakan warga Kuripan ini menodongkan senjata tajam kepada korbannya.
Awalnya, korban mengaku tak memiliki uang. Namun, terduga H memaksa mengambil handphone korban sehingga mengalami kerugian mencapai Rp 3.000.000,-.
Kasatreskrim Polresta Banjarmasin, Kompol Thomas Afrian mengungkapkan terduga sudah tiga kali keluar masuk penjara dengan kasus membawa sajam, penganiayaan serta pencurian.
“Video viral yang beredar yang mana ada pembegalan yang terjadi di Banjarmasin, berhasil mengamankan laki laki bernama H alian AN, warga Kuripan Banjarmasin Timur, pelaku ini residivis, sudah tiga kali keluar masuk lapas, ini perbuatan yang keempat, korbannya yang lapor HS, barang bukti pengancaman dengan sajam sepanjang 17 cm, kemaren diamankan di wilayan Kuripan bersama barang bukti, diamankan kemaren kamis, kejadiannya 7 Mei kurang lebih habis isya, kasus sebelumnya sajam penganiayaan dan pencurian,” kata Kompol Thomas Afrian.
Kini terduga diamankan dan disangkakan pasal 365 kuhp tentang pencurian dengan kekerasan.
Reporter : Nina Megasari