Pemprov Kalsel Apresiasi Kinerja PPNI Atasi Covid-19
Banjarmasin, DUTA TV — Assisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Provinsi Kalsel, Nurul Fajar Desira, secara resmi membuka musyawarah wilayah (muswil) ke-VIII, Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kalsel.
Dalam sambutannya, Fajar Desira menyampaikan apresiasi setinggi tingginya oleh pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan kepada seluruh perawat.
Dimana perawat sebagai garda terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Sementara itu ketua umum DPP PPNI, Harif Fadlillah menyampaikan, organisasi PPNI ke depan dapat mensejahterakan dan memberikan perlindungan bagi perawat dalam menjalankan tugasnya.
Dalam muswil kali ini juga akan memperjuangkan nasib perawat honorer yang masih banyak di Kalsel.
Reporter : Mawardi