Alfamart Beri Santunan ke Semua Korban Runtuhan Toko
Banjarmasin, DUTA TV — Sebagai bentuk kepedulian, manajemen Alfamart memberikan santunan kepada seluruh korban dalam musibah runtuhnya toko Alfamart di kawasan Gambut, belum lama tadi.
Manajemen Alfamart memberikan santunan sebesar 5 hingga 25 juta rupiah untuk korban luka. Sedangkan untuk korban meninggal sebesar 50 juta rupiah.
Pihak Alfamart juga tetap bertanggung jawab penuh terhadap korban atas biaya perawatan selama di rumah sakit bagi korban luka-luka, pemulasaran, ambulance jenazah, penguburan dan biaya-biaya lain.
Hal ini diberikan sebagai bentuk tanggung jawab perushaan akibat musibah yang telah menimpa para korban dan membuat seluruh keluarga korban khawatir.
Selain memberikan santunan, branch manager Alfamart Banjarmasin, Supriyanto dan Goverment Relation, Fathurrahman mengunjungi satu persatu rumah duka dan korban luka yang masih dirawat di rumah sakit.
“Kami mewakili Alfamart kembali datang untuk menyerahkan bantuan santunan kepada keluarga atau ahli waris almarhum semoga bantuan ini bermanfaat,” kata Supriyanto dan Fathurrahman, Branch Manager Alfamart Banjarmasin dan Goverment Relation.
“Kami fokus membantu korban dulu, seperti biaya perawatan di RS, santunan dan proses-proses lain. Tanggung jawab berupa santunan kepada korban meninggal dunia dan korban luka-luka juga sudah kami berikan kepada pihak keluarga,” ucap Solihin, Corporate Affairs Director Alfamart.
Sementara itu, pihak manajemen Alfamart akan terus melakukan pemantauan kepada perkembangan para korban dan melakukan langkah langkah agar kejadian serupa tidak terulang kembali.
Tim Liputan