6 Kios di Pasar Parabola Pelaihari Hangus Terbakar

Tanah Laut, DUTA TV — Musibah kebakaran menghanguskan enam kios di belakang Pasar Parabola, Pelaihari, Tanah Laut,  Minggu (30/5) malam. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Namun tumpukan kardus dan sejumlah unit sepeda bekas, ikut hangus terbakar.

Musibah kebakaran terjadi sekitar pukul 19.30 Wita yang membuat geger warga sekitar Pasar. Sementara warga yang berada di sekitar lokasi kejadian, tidak tahu persis penyebabnya, karena api  membesar dengan cepat dan menjalar ke beberapa kios disebelahnya.

Tim pemadam kebakaran gabungan dari Satpol PP dan Damkar Tala, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Tala dan unit relawan BPK berjibaku untuk menjinakkan api .

Kesigapan petugas pemadam kebakaran gabungan, mampu mencegah kebakaran lebih luas  mengingat lokasi kebakaran di pemukiman padat penduduk.   Menurut Kabid Damkar Satpol PP Tala Tony Permana, dugaan sementara penyebab kebakaran akibat korsleting listrik.

“Dugaan sementara api berasal dari arus pendek listrik, karena kios hanya buka pada siang hari. Sementara data yang kami peroleh, ada enam kios yang terbakar pada peristiwa kali ini,” terang Tony saat dikonfirmasi.

Kios-kios yang terbakar tersebut diantaranya merupakan warung kopi, jual beli kardus, serta kios sepeda bekas .  Tak ada korban jiwa dalam kebakaran kali ini, namun kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Kebakaran kali ini merupakan yang kedua dalam sepekan terakhir. Sebelumnya kebakaran terjadi di Jalan Pusara, Gg Ambawang yang menghanguskan satu buah rumah milik warga.

 

Reporter : Suhardadi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *