298 Jemaah Haji Khusus di Kalsel Jalani Pemeriksaan Kesehatan
BANJARMASIN, DUTA TV – Sejak pagi, ruang Aula Antasari Rumah Sakit Umum Daerah Ulin Banjarmasin sudah dipadati ratusan jemaah calon haji plus atau haji khusus yang akan menjalani pemeriksaan kesehatan, sebelum diberangkatkan, Senin pagi (30/05/2022).
Pada tahun ini ada 298 jemaah haji asal Kalimantan Selatan yang akan diberangkatkan. Pemberangkatan ke tanah suci tersebut dijadwalkan akan dimulai pada tanggal 24 Juni 2022 mendatang.
Direktur RSUD Ulin Banjarmasin, Dokter Izaak Zoelkarnain, mengatakan pemeriksaan kesehatan ini akan berlangsung selama tiga hari, dengan meliputi pemeriksaan tes urine, darah, paru-paru, jantung, serta penyuntikan vaksin meningitis.
Selain cek kesehatan, para jemaah calon haji plus juga akan menjalani pengukuran daya tahan jantung dan paru-paru, dengan metode tes rockport lari atau jalan cepat 1,6 kilometer.
Reporter : Mawardi