20 Menit Listrik Rumah Sakit Ratu Zaleha Padam

DUTA TV MARTAPURA – Suasana di luar Rumah Sakit Umum Ratu Zaleha Martapura setelah diabadikan oleh masyarakat dalam keadaan gelap gulita, akibat terjadi pemadaman listrik oleh PLN rayon Martapura.

Baca juga : Manajemen Rumah Sakit Ratu Zaleha Rencanakan Pengadaan Mesin Genset Berdaya 1 MVA

Pemadaman tersebut memicu permasalahan, karena mesin genshet berdaya 450 kilovolt ampere tidak berfungsi dengan baik, dari yang seharusnya secara otomatis menyala dalam kurun waktu tidak kurang dari 10 detik.

Akibatnya, selama 20 menit seluruh pasien di ruang layanan umum harus mengalami suasana gelap, dan tidak bisa berbuat apapun, karena seluruh lampu padam, terkecuali di ruang ICU perteriner karena sudah diback up dengan alat UPS.

Dikonfirmasi mengenai listrik padam Dirut RSU Ratu Zaleha Martapura, Dr.Taofiq Norman Hidayat membenarkan karena mesin genset tidak berfungsi secara optimal, sehingga listrik tidak menyala dalam kurun waktu 10 detik, namun dirut tidak mengetahui fasilitas genset sudah dilengkapi otomatis.

Berdasarkan keterangan pihak instalasi prasarana rumah sakit kebutuhan daya di rumah sakit 550 kilovolt ampere, sedangkan mesin genshet hanya 450 kilovolt ampere, selain itu juga terjadi adanya kerusakan pada panel sehingga mesin genset tidak optimal.

 

Reporter : Tarida Sitompul

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *