Viral, Balita Nonton Video Bareng Penumpang Asing di MRT

Bagi seorang pria asal Singapura, hari itu adalah hal biasa ketika ia naik MRT dengan putrinya. Tapi, siapa sangka video dirinya dengan seorang gadis kecil sekitar dua tahun jadi viral.

Sebuah postingan video yang diunggah oleh akun Twitter Nicolette Shruty jadi viral setelah dilihat 1,4 juta kali. Video tersebut memperlihatkan keakraban seorang balita dengan penumpang asing di MRT.

Rupanya, tak lama setelah pria berkulit hitam ini naik MRT, seorang ibu dan bayinya juga naik kereta. Gadis kecil itu ditempatkan di kursinya sendiri di sebelah pria itu, tetapi tampak agak gelisah.

“Bayi perempuan kecil dan ibunya naik kereta dan duduk di sebelah ayah saya. Bayi itu sangat energik dan dia tampak gelisah. Jadi ayah saya memutuskan untuk memainkan beberapa kartun di teleponnya untuk dia tonton,” tulis Nicolette yang merupakan anak pria tersebut.

Foto: Twitter

Sang pria pun mengeluarkan ponselnya dan mulai memainkan video Tom & Jerry untuk menenangkan gadis kecil itu. Balita tersebut pum terlihat menikmatinya, tertawa terbahak-bahak saat ia menonton kartun dengan pria itu.

Sambil menyeringai lebar pada pria itu, si balita tampak sangat terhibur dan bahkan menoleh ke ibunya di sebelahnya dan berkata agar putri kecilnya tak mengganggu pria itu. Postingan yang telah mendapatkan 35 ribu lebih retweet itu pun mendapatkan beragam komentar, dan tak sedikit netizen merasa gemas melihat tingkah balita tersebut.

 

https://wolipop.detik.com/entertainment-news/d-4570152/viral-balita-nonton-video-bareng-penumpang-asing-di-mrt-ini-menggemaskan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *