UPT Taman Satwa Jahri Saleh Masih Belum Beroperasi

Banjarmasin, DUTA TVBeginilah kondisi Taman Satwa Jahri Saleh yang sudah tidak buka sejak Maret lalu.

Tak terlihat satu pun pengunjung yang datang seperti hari biasanya.

Dari pantauan, petugas taman tetap melakukan pemeliharaan hewan koleksi yang ada di sekitar taman satwa.

pihak unit pelaksana teknis Taman Satwa Jahri Saleh mengungkapkan, jika pihaknya menunggu instruksi dari pemerintah untuk kembali beroperasi.

“Saat ini kami menunggu instruksi dari pemerintah aja kapan bisa dibuka kembali,” ujar Muis Ridayat, kepala UPT Taman Satwa Jahri Saleh Banjarmasin.

Pihak UPT menegaskan, meski tak beroperasi namun pihaknya tetap melakukan perawatan seperti biasa, yakni memberi makan hewan-hewan dan membersihkan fasilitas disana.

 

Reporter : Nina Megasari – Nur Kholisah

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *