ULM Gelar Seminar Pengelolaan Lahan Basah

DUTA TV BANJARBARU – Fakultas MIPA program studi biologi universitas lambung mangkurat menggelar seminar Internasional Conferences of Tropical Wetland Biodiversity And Conser, dengan tema mempertahankan keanekaragaman hayati lahan basah tropis untuk kesejahtraan manusia yang lebih baik pada Jum’at pagi (1/11/2019).

Konferensi internasional dibuka langsung oleh sekretaris daerah provinsi Kalimantan Selatan, yang disaksikan oleh wakil rektor IV ULM, dekan fakultas MIPA ULM, dekan fakultas kedokteran hewan UGM, kepala BKSD, serta mahasiswa ULM.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mepertahankan serta mengola lahan basah di Kalimantan Selatan, dengan harapan dapat menjadi jalan untuk menjaga lahan basah di Kalimantan Selatan supaya dapat dirawat dan dikelola secara berkelajutan.

“Kita berharap dari seminar ini banyak hal dapat dihasilakan dan dikomunikasikan untuk kelestarian lahan basah di Kalimantan Selatan, karena kita ketahui lahan basah itu memiliki kemampuan daya serap air yang cukup baik, kita juga berharap jumlah lahan basah ini dapat dipertahankan, karena setiap tahun kita ketahui jumlah penduduk semakin bertambah sehingga kebutuhan akan air pula menjadi bertambah, dan supaya keaneka ragaman hayatinya semakin terjaga”, ujar Abdul Haris Makki sekretaris daerah provinsi Kalimantan Selatan.

H. Abdul Haris Makki sekretaris daerah provinsi Kalimantan Selatan

“Jadi apa yang menjadi keinginan kolaborasi internasional ini adalah kita tahu lahan basah ini kan sekarang mengalami  digradasi, kalau untuk di Kalimantan Selatan tidak terlalu luas seperti di daerah lainnya tetapi kita merasa sekarang kan dampaknya cukup luas seperti kebakaran lahan kan, harapan disini kepada para peserta seminar untuk bersama-sama mendiskusikan bagai mana menangai dan mengelola lahan basah ini kedepan”, kata Yudi Firmanul Arifin wakil rektor IV bidang perencanaan dan Humas ULM.

Yudi Firmanul Arifin wakil rektor IV bidang perencanaan dan Humas ULM

“Kegiatan seminar ini kita laksanakan sebagai salah satu bentuk dari komitmen kita untuk menjadi Center of Excellence bidang lahan basah, kita berusaha mendapatkan dan menghimpun hasil-hasil penelitian kajian kajian yang sudah dilakukan sehingga diharapkan kita menjadi sumber rujukan mana kala orang mau berbicara tentang lahan basah tropis, dan kita berharap lahan basah di Kalimantan Selatan ini bisa menjadi manfaat kedepannya untuk masyarakat luas”, kata Abdul Gafur dekan fakultas MIPA ULM.

Dr. Abdul Gafur dekan fakultas MIPA ULM.

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini diisi dengan berbagai materi tentang pemanfaatan lahan basah oleh Dr.Drs.Krisdianto M.Sc dari ULM, Dr.Drh.Hery Wijayanto M.p dari universitas Gadjah Mada, Amalia Rezeki dari sahabat Bakantan.

 

Reporter : Ahmad Refan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *