Tim Gabungan Perketat Akses Masuk ke HSS
HSS, Duta TV – Satu persatu kendaraan bermotor dilakukan pemeriksaan protokol kesehatan oleh tim gabungan TNI/ Polri di kawasan Bundaran Hamalau, kecamatan Sungai Raya, kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kamis pagi (31/12/2020).
Di mana setiap pengendara baik roda dua maupun roda empat yang ingin memasuki wilayah Hulu Sungai Selatan maupun arah Banjarmasin diwajibkan untuk menggunakan masker saat berkendara.
Pengetatan protokol kesehatan ini dilakukan guna menekan angka Covid-19 di wilayah setempat terlebih jelang puncak malam pergantian tahun baru 2021.
“Ini dalam rangka tetap melaksanakan pendisiplinan masyarakat yang tidak memakai masker karena dalam Perbup sudah diatur yakni nomor 44 tahun 2020 sudah jelas masyarakat yang tidak menggunakan masker diberikan teguran lisan, tertulis, kemudian jadi juru kampanye, termasuk kerja sosial dan denda dari 50 ribu rupiah sampai dengan 200 ribu rupiah,” terang AKP H. Hendro W Kasubbag Bin Ops Polresta HSS.
Pemeriksaan protokol kesehatan ini terus dilakukan secara rutin setiap harinya, bahkan jika ditemukan pengendara yang tidak menggunakan masker akan ditindak sesuai aturan yang telah ditetapkan dalam peraturan bupati nomor 44 tahun 2020.
Reporter: Muhammad Irfansyah