Tim Dayung Kalsel TC 40 Hari di Riam Kanan

Banjarmasin, DUTA TV — Tim dayung Kalimantan Selatan memasuki persiapan akhir program latihan dengan menggelar training center (TC) di waduk Riam Kanan.

Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kalsel akan mengikutsertakan sekitar 28 atlet, 5 pelatih, serta 11 juru target dalam TC yang digelar selama 40 hari itu.

Menurut sang pelatih, Donny Achdiat, Riam Kanan dipilih lantaran memiliki kondisi alam yang pas untuk pemusatan latihan atlet dayung, baik dari segi air maupun cuaca.

“Kita akan melaksanakan TC di Riam Kanan selama 40 hari selain peralatan latihan fisik,”katanya.

Mereka juga membawa sejumlah perahu diantaranya perahu jenis kayak dan perahu naga. Pelaksanaan TC ini untuk mengganti agenda uji coba keluar daerah yang batal akibat adanya pandemi Covid-19.

 

Reporter : Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *