Tekan Inflasi, Pemkab HSS Gelar Pasar Murah

HSS, DUTA TVDalam upaya menekan Inflasi di wilayah Bumi Rakat Mufakat, pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan melalui Dinas Ketahanan Pangan menggelar pasar murah di Desa Longawang, Kecamatan Telaga Langsat.

Dengan menjual berbagai kebutuhan pokok seperti minyak goreng, bawang merah, bawang putih, gula pasir dan bahan pokok lain tersebut, pasar murah kali ini mendapatkan antusias yang sangat tinggi oleh masyarakat setempat.

Pasalnya, harga jual yang ditawarkan sendiri, jauh lebih murah dan terjangkau dibandingkan harga yang ada di pasaran. Sementara itu, dengan adanya pasar murah, pemerintah setempat berharap dapat membantu memenuhi kebutuhan pokok masyarakat, ditengah tengah kesulitan akibat dampak kenaikan harga BBM.

“Ini kebijakan kita untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari, kami mengapresiasi kebijakan ketahanan pangan dan besok mereka akan terus berputar mendekati masyarakat, mudah mudahan dengan cara ini tertolong masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka dan harga juga tidak akan ada peningkatan artinya bahwa kita bisa menekan Inflasi, mudah mudahan ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, “ ucap : Achmad Fikry , Bupati Hulu Sungai Selatan

“Alhamdulillah dengan adanya Pasar Murah ini dekat sama rumah dan harganya murah daripada di pasar, tadi membeli gula 2 kg, minyak goreng 2 liter sama telur ayam, mudahan sering ada murah seperti ini dan nyaman dekat rumah tidak perlu mencari ke pasar, tutur Hidayati, Warga Desa Longawang

Kegiatan pasar murah ini sendiri kedepannya akan terus digelar di sebelas kecamatan secara bergantian, dengan harapan dapat mendekatkan pelayanan pemerintah kepada masyarakat.

Reporter : Muhammad Irfansyah

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *