Tekan Harga Jelang Nataru, Pemko Gelar Pasar Murah

Banjarmasin, DUTA TV — Sejumlah warga terlihat mengantre di Kecamatan Banjarmasin Tengah, Jumat pagi, untuk mendapatkan paket sembako yang dijual di pasar murah ini.

Kegiatan yang digelar Disperdagin jelang akhir tahun ini, sebagai upaya Pemko Banjarmasin mengantisipasi kelangkaan dan lonjakan harga, pada sejumlah bahan pokok.

Totalnya, ada 1000 paket yang dijual di pasar murah ini. Paket berisi 2 kilogram gula dan 2 liter minyak goring. Untuk 1 paket itu seharga 44 ribu dari yang harga normalnya 69 ribu.

Salah satu warga, Maskinah, mengaku merasa terbantu dengan adanya pasar murah ini karena saat ini harga bahan pokok rata rata melonjak naik.

“Lumayan buat keperluan sehari-hari, rata-rata naik bahan pokok,” tutur Maskinah, Warga.

Sementara, menurut Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, Pemko terus memantau perkembangan harga bahan pokok di pasaran. Terlebih tak lama lagi memasuki bulan Rajab, Isra Miraj, Sa’ban dan Ramadan.

“Sejauh in untuk bahan pokok cukup dan harga masih terkendali. Kita antisipasi agar tetap stabil. Kita tidak ingin ada gejolak harga di pergantian tahun baru atau setiap perayaan,” ucap Ibnu Sina, Wali Kota Banjarmasin.

Rencananya, pasar murah akan terus digelar, untuk mengantisipasi harga bahan pokok yang diperkirakan akan terus melonjak hingga bulan ramadhan dan lebaran nanti.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *