Sukamta Gotong Royong Bangun Hunian Sementara Bagi Warga Terdampak Longsor

Tanah Laut, DUTA TV Bupati Tanah Laut Sukamta, turut bergotong royong memaku papan kalsiboard untuk tempat hunian sementara, bagi warga terdampak longsor Gunung Keramaian.

Sukamta memaku papan kalsiboard (foto:duta tv)
Sukamta memaku papan kalsiboard (foto:duta tv)

Sejak 2 bulan lebih warga Jalan Keramat, Desa Pangung Baru, Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut mengungsi akibat takut akan adanya longsor susulan.

Hingga saat ini masih banyak warga terdampak longsor Gunung Keramaian, mengungsi di tengah perkebunan karet dengan menempati hunian sementara.

Namun saat ini, hunian sementara tersebut masih kurang, sehingga pemkab Tanah Laut membangun tempat hunian sementara untuk warga yang terdampak longsor.

Dapur umum warga

“Memberikan jaminan bagi warga Panggung Baru yang khawatir adanya longsor susulan di Gunung Keramaian ini, rencananya untuk hunian sementara ini perlunya 11 ternyata yang diperlukan 22. Insyaallah kita akan bangunkan, agar masyarakat lebih aman saat hujan untuk pengungsian sementara,” ujar Sukamta.

Sebelumnya relawan dari berbagai ormas bersama pemkab Tanah Laut membuatkan 11 unit hunian sementara. Namun jumlah hunian sementara tersebut dinilai masih kurang, lantaran banyaknya warga yang terdampak tanah longsor di sekitar Gunung Keramaian.

Reporter : Suhardadi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *