Potensi Bisnis Budidaya Betok di Kampung Papuyu

Martapura, DUTA TV Ikan betok atau papuyu, hasil budidaya dari kelompok pembudidaya ikan Papuyu Sakti Banjar.

Papuyu tersebut berusia sekitar 4 hingga 5 bulan, dan masih bisa mencapai ukuran 150 gram, untuk di panen.

Kampung Papuyu merupakan binaan Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Banjar ini, sudah memiliki 70 buah kolam, dengan rata rata produksi mencapai 600 hingga 650 kilogram/perkolam.

Sedangkan jenis ikan papuyu yang dibudidayakan, merupakan hasil pembibitan dari balai benih ikan karang intan, karena memiliki ukuran besar, serta cita rasa yang tidak kalah dari papuyu alami.

Potensi usaha inipun kian menjanjikan. Pasalnya hasil budidaya yang cukup besar, ternyata mampu terserap habis karena tinggi permintaan pasar, khususnya di kota Banjarmasin.

Menurut ketua Pokdakan Papuyu Sakti Banjar, Syarkani Juhri, dengan tinggi permintaan, pihaknya bisa menjual untuk Great A isi 6 sampai 9 ekor per kilogram, seharga Rp80.000,-.

Untuk memenuhi pangsa pasar, Pokdakan Papuyu berencana terus menambah produksi ikan air tawar, yang paling digemari warga banua ini. Merekapun berharap ada dukungan pendanaan kedepan mengingat potensi usaha yang masih terbuka lebar.

Reporter : Tarida Sitompul

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *