Polresta Banjarmasin Gelandang 63 Anak Potensi Geng Motor dan Pelaku Tawuran

Banjarmasin, DUTA TV — Tim satgas khusus yang dibentuk Polresta Banjarmasin untuk memberantas keberadaan geng motor dan pelaku tawuran yang belakangan marak terjadi, rutin melakukan patroli.

Hasilnya, dalam kurun waktu dua minggu terakhir, Polresta Banjarmasin mengamankan setidaknya 63 orang remaja yang remaja yang dinilai meresahkan warga kota Banjarmasin.

Mereka yang diamankan, langsung digelandang ke mako Polresta Banjarmasin, untuk didata dan menelusuri anggota yang masih tersisa. Tujuannya untuk mengurangi resiko kembali terjadinya tawuran dan konvoi dengan membawa senjata tajam.

“Hasil dari patrol yang berkerjasama dan berkordinasi dengan beberapa intasnsi lainnya kita berhasil mengamnkan setidaknya 63 orang remaja dalam dua pekan terakhir. jadii mereka nantinya akan kita data dan lakukan pendalaman. Dan kita akan memanggil orang tua serta akan wajib lapor dan memberikan sanksi adminstrasi, ” Ucap Akp Eru Alsepa, Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin.

Sementara itu, pihak kepolisian juga berharap para orang tua juga ikut berperan mencegah anaknya keluar mala dan berharap para warga bisa turut menjaga serta melaporkan ke polisi kalau melihat adanya aktifitas para remaja yang meresahkan hingga membuat tauran.

Reporter : Ade Yanuar

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *