Politala : Penghentian 30 Pekerja Proyek Karena Tak Penuhi Target

DUTA TV TANAH LAUT – Diberhentikannya 30 pekerja proyek pembangunan gedung kuliah Teknik Informatika dan Laboratorium Politeknik Tanah Laut, oleh pihak kontraktor pelaksana Selasa kemarin (07/07/2020).

Akibatnya pengerjaan proyek gedung Politala yang di klaim sudah 15% tersebut, sementara waktu terhenti.

Saat dikonfirmasi ke pihak management Politala selaku owner, penghentian buruh proyek itu karena tidak terpenuhinya target pengerjaan, sehingga pihak kontraktor pelaksana mengganti pekerja dari luar daerah, sesuai keahlian atau kompetensinya, agar pengerjaannya sesuai target.

“Masalah penggantian tanggung jawab kontraktor, memang owner menghendaki setiap progress sesuai, kontraktor menambah tenaga kerja dari luar, sebelumnya memang dari lokal termasuk dari Kalteng. Ada keterbatasan saat ada Covid, karena tidak memenuhi target maka tenaga kerja di tambah sesuai kompetensinya,” terang Shihabuddin Chalid, managemen Politala.

Sementara itu pimpinan dari kontraktor pelaksana PT rancang bangun banua saat akan dikonfirmasi, belum bisa memberikan keterangan yang jelas terkait hal tersebut.

Diketahui pembangunan gedung kuliah dan laboratorium Politala sendiri, memakan dana Rp36 miliyar yang merupakan anggaran dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI tahun 2020.

Reporter : Suhardadi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *