Pj Bupati Mujiyat Pesan Beri Anak Ruang Berkreativitas

Batola. DUTA TV — Pagi ceria di halaman Pemkab Barito Kuala pada Selasa, (28/5) anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) berbaris rapi menyambut kedatangan Pj. Bupati Mujiyat, Bunda PAUD Kabupaten Suharyanti Mujiyat, dan Sekretaris Daerah Zulkipli Yadi Noor. Tak selang lama irama musik lagu Paris Barantai bergema, sontak anak-anak PAUD penuh semangat dan senyum riang gembira mempersembahkan tarian massal sebagai tanda puncak gebyar PAUD dimulai.

Rangakain gebyar PAUD tahun 2024 di Kabupaten Barito kuala berjalan selama 3 hari dari tanggal 21, 22 dan puncaknya di 28 Mei yang berlangsung meriah. Puncak gebyar diramaikan sejumlah penampilan dari para finalis Juara satu lomba. Gebyar PAUD tahun ini melaksanakan 11 jenis lomba yang terdiri dari 3 lomba kelompok, dan 8 lomba perorangan. Peserta Lomba diramaikan oleh para siswa Taman Kanak, Kelompok Bermain, Taman Pendidikan Al-Qur’an, Tenaga Pendidik, Bunda PAUD Kecamatan dan Desa se-Kabupaten Barito Kuala.

Pj. Bupati Mujiyat, S.Sn., M.Pd dalam sambutannya sampaikan Gebyar PAUD merupakan gambaran tauladan kepada generasi bangsa melalui ruang anak-anak untuk berkreativitas. Disamping untuk mendukung bakat seni, juga lebih utama ujarnya adalah sebagai perwujudan kasih sayang dan kepedulian terhadap kelangsungan masa depan yang cerah bagi para calon generasi muda bangsa.

“Tauladan diciptakan dari hal-hal kecil, berbagai lomba yang sifatnya memberikan motivasi, juga memberikan sentuhan moral buat anak didik kita. Sedini mungkin telah diberikan ruang untuk mencintai bangsanya, untuk mengingat Pancasila sebagai roh bangsa yang kuat,” ujarnya.

Pj. Bupati Mujiyat juga ucapkan harapan dan keinginannya dihadapan para hadirin gebyar PAUD untuk menjadikan anak-anak sebagai generasi penerus yang baik, berkualitas, dan mampu menjawab persaingan di masa depan. Ia pun mengajak untuk menjaga dan melindungi anak-anak dengan segenap upaya dalam rangka terpenuhinya segala hak anak untuk tumbuh dan berkembang, serta mendapatkan perlindungan dari segala bentuk kekerasan, eksploitasi dan diskriminasi.

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kab. Barito Kuala Lulut Widiyanto Putro, S.Pd, MM., katakan tujuan dilaksanakannya gebyar PAUD sebagai upaya untuk menumbuh kembangkan kesadaran, peran serta masyarakat terhadap pentingnya PAUD dan memberikan stimulasi aspek tumbuh kembang anak.

Puncak gebyar PAUD turut dihadiri oleh Koordinator wilayah bidang Pendidikan se-kabupaten, Pegawas TK, Bunda PAUD Kecamatan dan Desa, Pengurus TP PKK, dan perwakilan Dharma Wanita Persatuan.

Tim Liputan

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *