PJ Bupati HSS Buka Portrada Kalsel 2024

Hulu Sungai Selatan, Duta TV Pekan Olahraga Tradisional Daerah atau Portrada tingkat provinsi Kalimantan Selatan tahun 2024 yang berlangsung di Kabupaten Hulu Sungai Selatan resmi dibuka oleh Penjabat Bupati Hermansyah pada Selasa pagi (23/04/2024).

Portrada tahun 2024 mempertandingkan lima cabang olahraga, yaitu layang-layang aduan, sumpitan, lari balok, enggrang, dan balogo.

Ratusan pegiat dan penggiat permainan tradisional dari berbagai kabupaten/kota di Kalimantan Selatan ikut ambil bagian dalam gelaran ini.

Gelaran Portrada kali ini diharapkan dapat menjarah atlet berbakat yang nantinya berpotensi untuk kembali mengikuti ke tingkat nasional yang akan berlangsung di Lombok, Nusa Tenggara Barat pada bulan Juli 2025 mendatang.

“Tentu ini bagaimana kita menghidupkan kembali olahraga tradisional yang secara turun temurun ada di Kalsel. Sehingga istilah mengangkat batang tarandam itu memang perlu kita lakukan agar generasi muda kita semakin menggeluti olahraga tradisional. Dan sekarang olahraga tradisional pun sudah dipertandingkan di tingkat nasional, baik itu melalui Portrada tingkat nasional maupun pekan olahraga rekreasi nasional. Jadi pegiat kita bisa semakin meningkatkan kemampuannya agar bisa berprestasi di tingkat nasional. Tentu kami berterima kasih dengan kegiatan ini. UMKM kita juga akan semakin meningkat di Kabupaten HSS sehingga bisa meningkatkan derajat kesejahteraan masyarakat kita. Dan KORMI HSS juga sangat luar biasa sudah mensupport kegiatan ini. Tentu kami sangat bangga sehingga sinergisitas antara pemerintah provinsi, kabupaten, dan KORMI kabupaten serta juga KORMI provinsi ini menjadi sebuah kekuatan besar kita untuk semakin menggelorakan olahraga tradisional di Kalimantan Selatan,” ujar Hermansyah.

Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kartoyo, mengatakan bahwa sebagai tuan rumah pelaksanaan Portrada 2024 harus siap memberikan yang maksimal, baik sebagai penyelenggaraan maupun sebagai peserta dengan berbagai prestasinya.

“Alhamdulillah, Kabupaten HSS dipilih untuk tuan rumah Pekan Olahraga Tradisional Daerah. Tentu ini menjadi momentum bagi warga yang ada di Kabupaten HSS untuk mengikuti Portrada dan tujuannya presentasinya ke Portranas. Dan mudah-mudahan tahun 2025 nanti kita bisa ikut Portranas di Lombok. Dan hari ini kita dipilih oleh provinsi, artinya pegiat dan penggiat kita siap baik sebagai tuan rumah maupun sebagai peserta,” kata Kartoyo.

Portrada tingkat provinsi Kalimantan Selatan berlangsung mulai dari tanggal 24 April hingga 27 April mendatang. Ini sendiri akan digelar di tiga lokasi berbeda, yaitu di Lapangan Lambung Mangkurat Kandangan, Gedung Olahraga Seni Aluh Idut Kandangan, serta di Stadion Imam Syafi’i Kecamatan Daha Selatan.

Reporter: Muhammad Irfansyah