Pendukung Acil Odah Menuju Kalsel Satu Terus ‘Bergerak’

Banjarmasin, DUTA TV — Sejumlah musisi yang tergabung dalam New Surya Arina Grup, kembali mensosialisasikan nama Raudatul Jannah atau yang akrab disapa Acil Odah sebagai Calon Gubernur Kalsel pada Pilkada serentak November 2024 mendatang.

Sosialisasi ini digelar di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Banjarmasin atau Depan Gedung KNPI Provinsi Kalimantan Selatan.

Koordinator kegiatan, Din Jaya mengatakan, sosialisasi Acil Odah sebagai calon gubernur akan terus dilakukan, untuk mengenalkan istri Gubernur Kalsel Sahbirin Noor tersebut kepada masyarakat.

Din Jaya juga mengajak seluruh lapisan masyarakat agar dapat bersama-sama memilih pemimpin yang mampu mensejahterakan dan memajukan Kalimantan Selatan.

Sementara dalam sosialisasi ini, New Surya Arina Banjarmasin juga turut membagikan hadiah doorprize dan bagi bagi t-shirt kepada masyarakat.

 

Tim Liputan

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *