Penataan Pasar Minggu Pagi Banjarmasin Berjalan Lancar dan Aman

Banjarmasin, Duta TV Penataan Pasar Minggu Pagi kembali berlanjut pada Minggu kemarin. Pedagang di kawasan belakang Bank BNI akhirnya bergeser ke dalam, atau ke kawasan Pasar Baru.

Untuk lokasi yang di belakang Bank BNI tersebut, ditempati untuk lahan parkir. Selain di lokasi belakang Bank BNI, Pemko juga menyediakan beberapa titik parkir lain untuk memudahkan pengunjung yang ingin berbelanja di Pasar Minggu Pagi.

Pihak Pemko juga sudah berkoordinasi dengan instansi lain sebelum melakukan penataan Pasar Minggu Pagi tersebut, seperti Dishub, Satpol PP, Koramil, dan lainnya. Dari data yang didapat, ada sekitar 500 lebih pedagang yang berjualan di kawasan ini.

“Alhamdulillah, bahwa dari tim gabungan, penataan hari ini berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan. Tersedia lima titik parkir. Kami dari tim gabungan mengucapkan terima kasih pada pedagang dan pengelola,” tutur Ichrom Muftezar, Kadisperdagin Kota Banjarmasin.

Sementara itu, Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, mengatakan bahwa penataan tersebut adalah salah satu upaya Pemko Banjarmasin untuk memberikan kenyamanan untuk pedagang dan juga pengunjung di pasar itu.

“Ini sebuah potensi ekonomi luar biasa, bukan hanya dari Banjarmasin. Penting sekali penataan pengunjung dan pedagang nyaman. Kedua kemarin betul ramai, dan pengunjung banyak dan benar-benar didata,” ujar Ibnu Sina.

Penataan dan penggeseran pedagang Pasar Minggu Pagi sempat dilakukan pada Minggu lalu. Namun, hal itu belum berujung maksimal karena pedagang bersikeras tetap bertahan di lapak sebelumnya, yakni di kawasan belakang Bank BNI.

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *