Pemprov dan Polda Kalsel Siapkan Pengamanan Nataru 2023

Banjarmasin, DUTA TV — Polda Kalimantan Selatan, menggelar rapat koordinasi lintas sectoral, operasi kepolisian terpusat lilin intan 2023, Rabu pagi (20/12).

Kegiatan ini dihadiri Staf Ahli Gubernur Kalsel Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Sulkan, yang mewakili Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, serta TNI Polri, Basarnas, PLN, Pertamina, Angkasapura dan lainnnya.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto yang diwakili Kepala Biro Operasi Polda Kalsel, Kombes Pol Nurhandono, mengatakan berbagai kendala akan diantisipasi tim gabungan, mulai dari arus mudik jalur laut dan udara, lalu lintas, pasokan listrik dan BBM, serta penempatan posko-posko dititik keramaian maupun di tempat ibadah.

Sementara untuk memastikan pengamanan libur natal dan tahun baru dapat berjalan dengan aman, lancar dan nyaman, tim gabungan akan mengerahkan ribuan personel baik TNI Polri, Basarnas, Sat Pol PP, Pramuka dan pengamanan Pelabuhan dan Bandara.

Reporter : Mawardi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *