Pemko Masih Belum Tambah Kuota Untuk Ikuti Swab Massal

DUTA TV BANJARMASIN – Pemerintah Provinsi Kalsel, melaksanakan tes swab massal sebanyak 10.000 ribu orang yang dibagi ke 13 Kabupaten Kota.

Untuk Kota Banjarmasin sendiri mendapatkan kuota sebanyak 1.399 orang yang akan di tes swab, namun hingga kini Tim Gugus Tugas Kota Banjarmasin baru melakukan tes swab kepada 452 orang yang sudah terdata.

Dari 452 orang tersebut, terdata sebagai suspek dan probabel atau pernah kontak erat dengan orang terpapar Covid-19 yang dilakukan di 26 Puskesmas di Banjarmasin.

“Berkaitan swab masal Banjarmasin sebanyak 1.399 orang,  sementara dari data suspek dan probabel 452 orang, kurang dari target menyepakati teknis pelaksanaannya hari ini sampai 17 kita harapkan mencapai target tersebut,” Kata Machli Riyadi Jubir Tim GGTP Banjarmasin.

Hingga saat ini, Tim Gugus Tugas Kota Banjarmasin terus melakukan tracing untuk dapat memenuhi kuota 1.399 orang yang akan di swab.

Untuk tes swab sendiri sudah dilaksanakan oleh Tim GGTP, sejak Senin kemarin hingga Minggu nanti.

 

Reporter : Zein Pahlevi dan Nina Megasari

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *