Pemko Banjarmasin Bangun Jalan Apung Penghubung Siring Sungai Baru & Pierre Tendean

BANJARMASIN, DUTA TVDinas PUPR kota Banjarmasin bersama kontraktor mendatangi lokasi rencana proyek jalanan apung, yang akan menghubungkan kawasan Siring Pierre Tendean dengan kawasan Sungai Baru atau Kampung Ketupat belum lama tadi, atau tepatnya di bawah Jembatan Dewi.

Kedatangan tim dari dinas PUPR dan kontraktor melakukan pengukuran pada lokasi yang akan dibangun jalanan penghubung tersebut. Dari hasil pengukuran untuk panjang jembatan penghubung sekitar 40 meter dan lebar sekitar dua meter.

Rencananya pengerjaan dilakukan selama 75 hari kerja, dengan anggaran sekitar Rp 4,5 miliar dari APBD kota Banjarmasin. Nantinya dikedua sisi jembatan juga akan dipasang pagar, selain itu untuk penopang atau pondasi menggunakan kayu ulin dan pipa baja.

“Untuk teknis pengerjaan kita sudah melakukan pemesanan, menggunakan pipa baja dermaga apungnya, supplier sudah kita calling. Dalam 75 hari kerja,” jelas Gusti Ilham Self Manager PT Rahmat Hidayat.

Pangkalan Speed Boat Dipindah

Sementara, untuk keberadaan Speed Boat yang sering mangkal di bawah Jembatan Dewi akan dipindahkan ke dermaga Ujung Murung.

“Speed boat kan gak punya dermaga, nanti kalau kita jalan terapung kita pindahkan sementara ke dermaga Ujung Murung,” pungkas Slamet Begjo Kadishub Kota Banjarmasin.

Slamet Begjo juga menambahkan, pihaknya sudah melakukan kordinasi pada pemilik atau pengusaha speed boat agar sesegara mungkin memindahkan speed mereka ke Dermaga Ujung Murung.

 

Reporter : Zein Pahlevi

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *