Orang Tua Siswa SDN Mawar 7 Banjarmasin, Inisiatif Dirikan Tenda Belajar
Banjarmasin, DUTA TV — Sejumlah siswa di SDN Mawar 7 Banjarmasin terlihat belajar di bawah tenda, Selasa pagi (20/08/2024). Meski dengan keadaan seadanya, siswa tetap nampak bersemangat menerima pelajaran dari guru mereka.
Tenda ini merupakan hasil dari inisiatif orang tua dan wali murid karena khawatir dengan kondisi kelas mereka, yang sudah mulai retak pada bagian lantai dan tembok. Tenda tersebut ditempati oleh siswa kelas tiga dan empat.
Sejumlah siswa lain juga mengisi beberapa ruangan selain kelas, seperti ruang guru dan ruang kepala sekolah. Rencananya, tenda itu akan didirikan hingga pembangunan teras selesai.
“Pemasangan tenda itu karena ruang kelas belum mencukupi. Inisiatif kita menyewa tenda selama proses perbaikan. Rencananya ruang atas bisa dipakai. Kelas 3 sama kelas 4 pembelajarannya dua shift. Belum tahu, kita lihat perbaikan sampai kapan,” terang RJ salah seorang orang tua siswa
Sementara itu, sejumlah material untuk membangun teras yang roboh juga sudah datang ke sekolah. Jika nantinya pembangunan teras selesai, ada beberapa kelas lagi yang bisa digunakan oleh para siswa.
Reporter: Zein Pahlevi