Nadjmi Jaya Makin Mantap Terima SK Partai Golkar
DUTA TV BANJARBARU – Bakal Calon Wakil Walikota Banjarbaru, Darmawan Jaya menerima surat keputusan penetapan dukungan dari Partai Golkar untuk pasangan petahana Nadjmi Adhani dan Darmawan Jaya.
Terkait dengan dukungan tersebut, Nadjmi Adhani usai mengikuti Rapat Paripurna KUA-PASS 2021 di DPRD Banjarbaru, membenarkan dirinya mendapatkan dukungan dari Partai Golkar.
Dengan demikian petahana sudah memastikan mendapatkan dukungan dengan total 11 kursi di dewan, yakni Partai Nasdem 4 kursi, PKS 2 kursi dan Partai Golkar 5 kursi, sehingga semakin memantapkan maju pada Pilkada Banjarbaru 2020.
Menurut Nadjmi Adhani, SK dukungan itu diwakilkan kepada pasangannya karena sedang berada di Jakarta, untuk tugas dan SK tersebut akan diterimanya pada Selasa sore.
“Partai Golkar sudah menyerahkan SK dukungan.” Kata Nadjmi Adhani.
Sementara itu posisi pasangan Bertagline Banjarbaru lebih baik ini, masih menunggu dukungan dari kolasi partai lain seperti PAN, Demokrat, Gerindra, PKB.
Reporter : Tarida Sitompul