My Pertamina Berlaku di Banjarmasin Awal Juli

Banjarmasin, DUTA TV Aplikasi My Pertamina akan berlaku di Banjarmasin mulai 1 Juli ini. pembayaran menggunakan aplikasi tersebut berlaku untuk pembelian solar subsidi dan juga pertalite untuk roda empat.

My Pertamina sendiri merupakan aplikasi yang mencocokan data pengguna secara digital.

Setelah terdaftar dan terverifikasi, pengguna dapat menggunakan aplikasi ini untuk bertransaksi di SPBU.

Penyaluran BBM subsidi ini sesuai dengan Peraturan Presiden No. 191 tahun 2014. Tujuannya sendiri, Pertamina dapat mencocokan data serta mengenali siapa saja konsumen pertalite dan solar sehingga kedepannya, bisa menjadi acuan dalam membuat program ataupun kebijakan terkait subsidi energi.

Warga dan Sopir Keberatan Dengan Sistem Aplikasi

Kebijakan pembelian BBM menggunakan aplikasi inipun menuai komentar dari warga dan juga para sopir.

“Keberatan, kecuali ada perbedaan kuotanya jarak pendek dan jauh,” ucap Mahli, salah satu sopir.

“Yang pertama warga pasti kesulitan menggunakan aplikasi, kedua pasti akan ada antrian panjang,” ujar Lingga, salah seorang warga.

Untuk tahap uji coba, penggunaan My Pertamina ini akan diberlakukan di sebelas daerah seperti, Kota Bukit Tinggi, Kabupaten Agam, Kota Padang Panjang, Kabupaten Tanah Datar, Bandung, Tasikmalaya, Ciamis, Manado, Yogyakarta, Sukabumi, serta Banjarmasin.

Reporter : Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *