Malam Pergantian Tahun 2019 Berjalan Aman Dan Kondusif

DUTATV BANJARMASIN Dengan menggunakan sepeda motor, seluruh jajaran Kepolisian Polda Kalimantan Selatan bersama pasukan Korem 101 Antasari melakukan patroli ke sejumlah titik wilayah keramaian, Senin (31/12/18) malam.

Patroli ini dilakukan dalam rangka memastikan keamanan bagi warga yang merayakan malam pergantian tahun 2018 di sejumlah wilayah.

Dari hasil pantauan di seputaran Kota Banjarmasin diantaranya di Jalan A Yani hingga wilayah Gambut Kabupaten Banjar,  petugas tak menemukan adanya kejadian maupun kemacetan arus lalu lintas yang terjadi di ruas jalan.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani (kiri) dan Danrem 101 Antasari, Kolonel Arm Syaiful Rahman (kanan)

Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani menyatakan,”Karena kita sudah mengerahkan pasukan penuh. TNI – Polri megnerahkan seribu personil lebih ke titik kegiatan dan daerah rawan.”

Sementara menurut Danrem 101 Antasari, Kolonel Arm Syaiful Rahman, kondusifitas tercipta berkat sinergi antar aparat.

“Kita tadi sudah melihat. Aman saja. Dan ini memang karena kita bersinergi dengan Kepolisian,”kata Kolonel Arm Syaiful Rahman.

Amannya malam pergantian tahun baru kali ini juga karena adanya kepedulian masyarakat, dalam mematuhi himbauan kepala daerah untuk tidak merayakan pergantian tahun secara berlebihan.

 

Tim Liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *