M. Zaini Terpilih Pimpin PKB Kabupaten Banjar
Martapura, DUTA TV — Muscab PKB Banjar yang diduga berjalan dengan cepat, ternyata berlangsung alot dengan mengusung 2 kandidat yakni petahana Heru Pribadi Jaya dan saingannya dari kaum pemuda, M Zaini SPSI. Mpd, sedangkan posisi sekretaris dewan tanfiz diamanahkan kepada H Wahyudin.
Pertarungan antara dua wakil rakyat di DPRD Banjar itu sempat di skor pada pukul 17.00 wita kemudian 14 pac dan 1 perwakilan DPC sepakat agar pemilihan secara voting dengan nomor calon 1 Heru Pribadi Jaya dan M Zaini nomor urut 2.
Memanasnya muscab Parpol yang dirintis ulama besar, almarhum KH Abdurrahman Wahid itu dikarenakan keinginan sebagian besar kader lahirnya pemimpin yang membawa perubahan.
Dari hasil voting yang dilakukan, kedudukan sempat menegangkan pada posisi 5 dan 6 untuk M Zaini kemudian dua suara berikutnya memilih nomor urut 2 seketika lantunan sholawat badar dikumandangkan.
Setelah dilakukan pengukuhan, ketua DPC PKB Banjar M Zaini mengaku tidak pernah bermimpi memimpin sebuah parpol dan menjadi tantangan bagi dirinya bersama kader untuk menambah kursi PKB di DPRD Banjar dari 5 menjadi 7/l pada pemilu 2024 mendatang.
Sementara itu, untuk mendampingi ketua Tanfiz, sekretaris ditunjuk H Wahyudin dan ketua Dewan Syura KH Ahmad Qamuli dengan sekretaris dewan Tanfiz diamanahkan kepada H Muhamad.
Reporter : Tarida Sitompul