Komisi II Tak Ingin PAD Kalsel Hanya Bergantung Pajak Kendaraan

 

Yogyakarta, DUTA TV — Menggali informasi terkait upaya optimalisasi pendapatan asli daerah, Komisi II DPRD Kalsel, menyambangi badan pengelola keuangan dan aset di daerah istimewa Yogyakarta.

Optimalisasi yang dimaksud adalah keinginan agar Pemprov Kalsel tak hanya fokus dan bergantung pada sektor pajak kendaraan bermotor atau PKB untuk memenuhi target PAD nya.

Dalam kunjungan ini, ketua Komisi II Imam Suprastiwo, mempertanyakan langsung tentang solusi-solusi khusus berupa kebijakan yang dapat meningkatkan pendapatan daerah.

Dewan menginginkan ada sumber-sumber pendapatan lain yang bisa dioptimalkan Kalsel, terlebih saat ini perekonomian kalsel mulai bangkit pasca pandemi.

“Kegiatan hari ini kita komparasi ke badan pengelola keuangan di DIY bahwa kita sama sama mengalami kontraksi ekonomi saat pandemi kemaren ini terus terang saja dialami Kalsel dan kita ingin mencari solusi lain untuk PAD karena jika hanya terfokus pada pajak kendaraan bermotor itu tak bisa kita akan mengalami kesulitan. Maka dari itu kita itu mencari peluang lain diluar dari pajak kendaraan bermotor,” kata Imam Suprastiwo, Ketua Komisi II DPRD Kalsel.

Rombongan, diterima langsung oleh Gamal Suwantoro kepala kantor pelayanan pajak daerah atau KPPD DIY serta kepala sub bidang retribusi daerah. kunjungan komisi II turut didampingi perwakilan dari badan keuangan daerah Kalsel.

Tim Liputan

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *