Komisi I Apresiasi Partisipasi Pemilih di Tabalong Capai 84 Persen

Tabalong, DUTA TV Komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Selatan mengapresiasi kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabalong yang sudah bekerja maksimal, mulai tahapan awal proses pemilu hingga selesai pesta demokrasi pemilu 2024.

Apresiasi itu disampaikan Ketua Komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Selatan Rachmah Norlias selaku pimpinan rombongan saat melakukan monitoring evaluasi pasca pelaksanaan pemilu serentak 2024 di KPU Kabupaten Tabalong.

Apresiasi juga diberikan menyusul tingkat partisipasi pemilih di kabupaten ini melebihi target., dari target 75 persen, pemilih yang datang menggunakan haknya, mencapai 84 persen.,

Sementara, pasca kunjungan ini Komisi I bakal menindaklanjuti ke KPU RI terkait berakhirnya masa kepemimpinan KPU Tabalong.

Rachmah menghimbau KPU  Pusat maupun KPU Provinsi agar segera menjaring dan menetapkan komisionernya menyongsong pilkada 2024.

“Ke KPU Tabalong dalam rangka evaluasi pelaksanaan kegiatan pemilu 2024. Beberapa hal kami dapatkan. Pertama tingkat partisipasi masyarakat di Tabalong bisa mencapai 84 persen, dari presiden provinsi maupun kabupaten/kota. Kami apresiasi kpd warga Tabalong dalam rangka memeriahkan pesta demokrasi,”ungkapnya.

Selain mengapresiasi kinerja KPU, Komisi I juga mengapresiasi kinerja Bawaslu setempat yang telah ikut berpartisipasi menjaga kondusifitas pemilu. Pasalnya, pelaksanaan pemilu di Tabalong disebut minim pelanggaran.

 

Tim liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *