
Banjarbaru, Duta TV – Kepala Badan Intelijen Nasional (BIN), Muhammad Herindra, didampingi Gubernur Kalsel, Muhidin, dan Wakil Gubernur Kalsel, Hasnuryadi Sulaiman, meresmikan gedung baru Markas Komando Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Kalsel yang berada di Jalan Bina Praja Selatan, Kelurahan Palam, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Kamis.
Peresmian Mako Binda ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan dilanjutkan dengan pemotongan pita di depan kantor yang berlokasi di kawasan perkantoran Pemprov Kalsel tersebut.
Kepala BIN, Muhammad Herindra, mengungkapkan rasa bangga atas terbangunnya kantor Binda Kalsel yang dinilai sebagai salah satu gedung terbaik dan paling representatif di Indonesia.
Herindra juga memuji sinergitas bersama antara Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel bersama-sama dengan bupati/wali kota se-Kalsel sehingga pembangunan Mako Binda dapat terselesaikan.
Muhidin juga menyampaikan rasa syukur dan bangga atas rampungnya pembangunan kantor Binda Kalsel. Muhidin berharap, keberadaan kantor baru ini dapat menunjang kinerja Binda Kalsel dalam melaksanakan tugas secara profesional dan optimal.
Gedung Markas Komando Binda Kalsel sendiri berdiri di atas lahan seluas 9.173 meter persegi yang dihibahkan oleh Pemerintah Provinsi Kalsel pada tahun 2017. Proses pembangunan diketahui dimulai sejak tahun 2022 dan dilaksanakan secara bertahap, dengan total anggaran pembangunan sebesar Rp53,187 miliar.
Reporter :Mawardi