Kai Rustam Tewas Terpanggang di Rumah

Martapura, DUTA TVWarga RT.3 Jalan Tatah Sempat merekam kobaran api yang melahap bangunan rumah, yang dihuni seorang pria tua, sekitar pukul 08.00 Wita.

Terlihat besaran kobaran api juga sempat merusak satu rumah disampingnya.

foto
lokasi kejadian kebakaran (foto:duta tv)

Sementara tak lama berselang, relawan pemadan kebakaran yang tiba di lokasi, dengan sigap melokalisir api hinga berhasil dipadamkan.

Usai menjinakkan api, pemadam kemudian digegerkan dengan informasi, pemilik rumah Kai Rustam  masih berada di dalam rumah saat kobaran api melahap seluruh bangunan.

Setelah melakukan pencarian, petugas pemadan kebakaran, akhirnya menemukan korban dalam keadaan terlentang dengan pakaian lengkap.

Belum diketahui penyebab kebakaran rumah yang dihuni almarhum seorang diri. Selain korban jiwa, musibah kebakaran itu menimbulka kerugian materi puluhan juta rupiah.

Reporter : Tarida Sitompul

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *